BERAPA NOMOR IMEI HP ANDA??

3 10 2007

IMEI (International Mobile Equipment Identity) merupakan sejumlah nomor unik yang biasanya terdapat pada telepon GSM ataupun UMTS. IMEI dapat ditemukan pada telepon mobile di sebelah bawah baterai atau dengan cara mengetik *#06# pada telepon mobile. Seperti handphone Saya yang bermerek Nokia 6510 keluaran tahun 2002, saat menekan *#06# kemudian layar HP tersebut memunculkan pesan yang bertuliskan: 350697404072240. Angka-angka inilah yang disebut dengan IMEI atau yang biasa kita sebut nomor serial. IMEI digunakan pada jaringan GSM untuk mengidentifikasikan validitas device dan dapat digunakan untuk menghentikan tindak pencurian akses jaringan telepon. Jika mobile phone dicuri, pemilik dapat memberitahukan kepada provider jaringan untuk mem-ban (block) telepon melalui IMEI. Nomor IMEI di atas yakni 350697404072240 sesuai dengan format IMEI yakni AA-BBBBBB-CCCCCC-D. Ada juga yang disebut dengan Luhn check digit dengan menambahkan 2 digit lagi setelah 15 digit tersebut, ini untuk Software Version Number (SVN) pada format AA-BBBBBB-CCCCCC-EE.Mengacu pada tahun 2002, TAC adalah sebanyak 6 digit dan diikuti oleh 2 digit berikutnya yang disebut sebagi FAC (Final Assembly Code), merupakan kode yang menunjukkan lokasi dari konstruksi device.Pada contoh nomor serial di atas yakni 350697404072240 artinya adalah sebagai berikut:
TAC: 350697 berarti memiliki alokasi nomor 0697.
FAC: 40 diberikan angka selama phasa transisi dari format lama ke format yang baru.SNR: 407224 – merupakan angka-angka unik yang menunjukkan unit model tersebut.
CD: 0 menunjukkan GSM Phase 2 or di atasnya.Dan penambahan jika terdapat SVN, misalnya SVN: 23, menunjukkan revisi dari software yang diinstal pada telepon.Kelemahan IMEI Kelemahan yang terdapat pada IMEI adalah IMEI baru dapar diprogram ke dalam mobile phone yang dicuri dan 10% IMEI tidak bersifat unik. Selain itu tidak terdapat fasilitas untuk memblok angka-angka yang tertera pada semua error jaringan.Perhitungan Check Digit Contoh nomor serial HP saya tadi : 35069740407224 (Hilangkan digit ke-15 atau digit terakhir yakni 0 untuk mencari digit terakhirnya.TAC = 350697 maka dapat dibuat D14=3 D13=5 D12=0 D11=6 D10=9 D09=7FAC = 40 maka dapat dituliskan D08=4 D07=0SNR: 407224 dapa dituliskan D06=4 D05=0 D04=7 D03=2 D02=2 D01=4Penyelesaian:Langkah 1: digit ganjil dikalikan dengan 2.D14 adalah 3 D13 adalah 5 x 2 = 10D12 adalah 0 D11 adalah 6 x 2 = 12D10 adalah 9 D09 adalah 7 x 2 = 14D08 adalah 4 D07 adalah 0 x 2 = 0D06 adalah 4 D05 adalah 0 x 2 = 0D04 adalah 7 D03 adalah 2 x 2 = 4D02 adalah 2 D01 adalah 4 x 2 = 8 Langkah 2: Menambahkan digitDigit ganjil adalah 1+0+1+2+1+4+0+0+4+8 = 21Digit genap adalah 3+0+9+4+4+7+2 = 29Hasilnya 21 + 29 = 50 Langkah 3: Hasil = 50 (angka belakangnya 0) berarti digit ke-15 atau digit terakhir adalah 0. Maka kita set nilainya 0 dan Nomor IMEI pada HP tersebut adalah benar, jadi dituliskan 350697404072240.Akan tetapi seandainya kasus lain seperti IMEI 49015420323751 diperoleh total=52 (angka belakang=2). Untuk dapat menset “0”, maka dapat diset 60 – 52 =8 sehingga IMEI menjadi 490154203237518. (Sumber: wikipedia.org)


Actions

Information

18 responses

23 10 2007
yoto

Wah…gue baru aja mau nulis tentang bagaimana cara melihat IMEI HP, ternyata elo udah pakar banget…..gak jadi deh gue nulisnya. Kalau ada waktu, silakan mampir ke blog saya, yoto.wordpress.com, yang sangat sederhana itu. Salam kenal dari saya.

24 10 2007
ardiansyahputra

Mas Yoto. Gue dah liat blog lu, masih muda banget ya, kul diITB lagi. Good Boyy…

26 11 2007
UJA

kira 2 ada ga cara bwt cari(deteck IMEi )Ponsel kalo dicuri orang? VIA BTS,or via Internet or Via GPS, ya or apa lah … mungkin Beliau2 lebih Tau.TERIMAKASIH.. (kan bisa nolong orang juga klo hpnya dicuri) ^_^

28 11 2007
ardiansyahputra

setelah HP dicuri dan simcardnya dibuang ama yg nyolong ya gak bisa ketedek lagi. Kalo Simcard masih dipasang msh bisa diblokir ama provider minimal yang nyolong gak bakalan bisa make HP yang kena curi.

20 01 2008
jo

Mmhh, bukannya imei itu atributnya HP bukannya sim card nya kan

24 01 2008
juan

hp saya sony ericcson j230i dua hari yang lalu dicuri, bagaimana cara memblok imei nya?
please detail!
thanx

27 03 2008
pramaxe

Betul, IMEI itu atributnya HP
Jadi Sebenarnya ketika HP kita dicuri dan Sim Card nya Di buang
HP kita masih terdeteksi Via BTS, kalo Handphone tersebut telah memiliki GPS dan berada dalam wilayah yang Coverage sebenarnya memudahkan karena koordinattnya akan terbaca.
Tetapi tergantung dari Infrastruktur jaringan komunikasi yang di bangun
Dalam telekomunikasi selluler terdapat Register Database Untuk Sim Card (HLR/VLR Home/Visit Location Register) dan Register Database IMEI (Equipment Identity Register/EIR)
Biasanya ada provider yang hanya mengaktifkan (HLR/VLR) Ini sedangkan EIR belum tentu diaktifkan.

Yang Menjadi masalah lagi seperti yang ditulis oleh penulis kalo IMEI masih bisa diubah seperti MAC pada ethernet.
Maka ketika Handphone itu hilang Sim Card nya di ganti dan IMEI nya diubah maka HP yang hilang tersebut tidak dapat terdeteksi sama sekali oleh Sistem/jaringan.

21 04 2008
yoto

Hhehe, baru mampir lagi nih mas. Btw, belajar tentang handphone darimana? Saya mau juga dong diajarin. Soalnya saya masih cupu.

22 04 2008
ardiansyahputra

melalui :
http://www.wikipedia.com. situs2 yang berbahasa inggris kayaknya lebih berisi tuh
sederhana kok!!!

5 08 2008
aryv

salam sukses!!!!

maksih bwt infonya ya mas…..

kunjungi dan kasih komen bwt content-online.blogspot.com ya mas…

27 08 2008
ardiansyahputra

@Dear pramaxe
tHanks pencerahannya mas, kayaknya saya perlu banyak baca lagi nih

22 10 2008
Putra Legian

Ada penelepon dengan nomor Simpati Telkomsel nelponin gw terus, penasaran juga sih, siapa yang kurang kerjaan gak sian gak malam nelpon tapi ditanya siapa gak mau nyahut.
Gimana ya caranya bisa tahu nomor tsb. terdaftar atas nama siapa?
Ada yang bisa bantu ? Trim’s.

5 11 2008
oelah

Mas…. klo No imei hp kita terhapus gimana? katanya kita hrus beli imei, kmn kita beli imeinya? Mahal ngga? Tolong malas k’email saya ya..
TERIMA KASIH>

5 11 2008
oelah

Mas….. bisa minta bimbimgannya ngga….?
Smpai sekarang saya belum bisa ngisi Blog saya,bimbing saya dong.
Makasih.

11 12 2008
Nana

Mas…bisa bntu sy ga,,,hr jumat 5 des 08 sy br kehilangan HP di CIWALK..
Kebetulan HP sy N81 yg sdh ada GPSnya..sy prnh krm sms IMEI HP sy sesuai saran yg ada di dus HPnya…apakah msh ada kemungkinan bs didetect ga ya?Nuhun mas,,,mohon info nya ya…masalahnya data2 sy byk tersimpan disana n sebagian blm sempat di back up..sy sgt menghargai bantuannya A’..thx..

17 10 2009
den

Mas tolong hp saya E90 hilang apakah ada cara/metode untuk mendeteksinya? thanks..

31 10 2009
Yuri

Mas mau nanya,kalau aku mau beli nomer cantik yg udah dipake org,terus aku ubah info registrasinya bisa gak?Supaya kalau nanti hilang bisa aku urus

4 03 2010
ronal

mas mau nanya klo imei hp yg hilang gimana mau dibalikin l

Leave a comment